ROCK OF AGES

(BATU ZAMAN)

Text: Augustus M. Toplady

Music: Thomas Hastings

Penulis teks lagu ini adalah Toplady, seorang Calvinis, yang dilahirkan di Surrey, Inggris pada tahun 1740 dan meninggal di London, 1778. Semasa hidupnya dia menulis seratus tiga puluh teks untuk lagu himnal. Ketika remaja, ayahnya meninggal dunia sehingga dia pindah dengan ibunya ke Irlandia, dan sekolah di Trinity College, Dublin. Pada waktu itulah dia bertobat ketika mendengar khotbah dari James Morris, seorang pengkhotbah awam dari Methodis. Akhirnya dia menjadi seorang pendeta di gereja Anglican. Melodi untuk lagu ini ditulis oleh Thomas Hastings, seorang Amerika, yang dilahirkan di Washington, pada tahun 1784, dan meninggal dunia di New York, 1872. Dia adalah seorang yang bekerja keras dalam menulis melodi untuk lagu himnal dengan gaya Eropa. Namun selain menulis melodi sebanyak seribu lagu, dia juga menulis teks untuk lagu himnal sebanyak enam ratus judul. Teks lagu ini diambil dari 1 Korintus 10:1-4, tentang batu karang yang adalah Yesus Kristus. Lagu ini mengajak kita menyanyikan pujian kepada Yesus Kristus, karena anugerah keselamatan dan perlindungan yang senantiasa diberikanNya kepada kita. Tuhan telah memakai lagu ini sepanjang lebih dari dua ratus tahun untuk menjadi berkat bagi gereja-gereja di seluruh dunia, yang mewartakan bahwa Yesus Kristus adalah satu-satunya sumber keselamatan dan pertolongan bagi umat manusia. Kiranya lagu ini boleh menguatkan kita untuk menaruh pengharapan di dalam Kristus sampai kita mati dan bertemu Dia muka dengan muka.