O ZION HASTE

(O, BANGKITLAH KABARKAN INJILNYA)

Text: Mary A Thomson

Music: James Watch

Mary mempunyai 12 anak, yang dimana 5 daripadanya meninggal ketika masih bayi. Ia menikah dengan John Thomson (pustakawan pertama dari Philadelphia Free Library) pada tahun 1861. Mereka bermigrasi dari Inggris dan tiba di Philadelphia pada tahun 1881 dengan kapal Warsland. Dia adalah anggota dari Church of the Annunciation in Philadelphia. Ia menulis sebagian besar lirik dari pujian ini pada tahun 1868. Pada suatu malam, ketika ia sedang duduk dengan salah satu dari anaknya yang sedang sakit karena demam typhoid, ia berpikir untuk membuat sebuah pujian mengenai misi dengan tone yang berasal dari pujian ”Hark, hark, my soul, angelic songs are swelling”, tetapi ternyata ia tidak berhasil mendapatkan refrain yang cocok, sehingga pujian tersebut tidak selesai. Baru sekitar 3 tahun sesudahnya ia menyelesaikan pujian itu, yang kita kenal sekarang dengan ”O Zion haste”.

Pujian ini sudah menjadi berkat bagi banyak orang percaya yang menyanyikannya. Kata-kata dalam pujian ini penuh dengan enthusiasm mengajak orang Kristen ingat akan misi Tuhan yang harus dipenuhi karena banyak jiwa hidup dalam belenggu dosa dan tidak mengetahui akan Kristus. Refrain dari pujian ini mengajak kita untuk mengabarkan kabar sukacita, kabar damai, kabar mengenai Kristus yang menebus dan membebaskan dari dosa. Kiranya jiwa kita pun digugahkan untuk memberitakan Injil, satu-satunya kuasa Allah yang mampu menyelamatkan manusia dari dosa. Amin.