COME THOU FOUNT OF EVERY BLESSING
Text: Robert Robinson (1735-1790)
Music: Asahel Nettleton (1783-1844)
Robert Robinson kehilangan ayahnya saat ia berumur 8 tahun. Tidak bisa menerima keadaannya saat itu, Robert menjadi anak yang memberontak dan susah dididik. Ketika berumur 17 tahun, ia dan teman-temannya menghadiri sebuah KKR dengan tujuan untuk mencemooh acara tersebut. Namun ternyata, khotbah George Whitefield saat itu melekat dalam hati Robert karena ia merasa khotbah tersebut benar-benar ditujukan kepadanya. Meski Robert tidak langsung berespon saat itu juga, khotbah Whitefield terus terngiang di kepalanya hingga 3 tahun kemudian, pada umur 20, ia menyerahkan hidupnya kepada Kristus dan menjadi hambaNya. Robert menulis teks lagu ini pada tahun 1757 sebagai bagian dari isi khotbahnya kepada jemaatnya. Musik yang umumnya dipakai untuk teks ini adalah Nettleton, salah satu melodi rakyat Amerika yang diciptakan oleh Asahel Nettleton pada tahun 1813. Sumber segala hal yang baik adalah Allah Bapa melalui Yesus Kristus, AnakNya (Yakobus 1:17). Bukan hanya Dia memberikan yang terbaik ketika kita percaya padaNya, tetapi Dia bahkan telah mencari kita saat kita terhilang dariNya (Roma 5:8). Anugerah Tuhan tidak menunggu agar kita meminta terlebih dulu, tetapi Dialah yang pertama-tama memenangkan hidup kita melalui pengorbanan AnakNya. Dan bahkan saat kita dicobai dan merasa lemah karena kedagingan kita, kasihNya senantiasa memelihara kita dalam pelukanNya, sehingga kita tetap kuat berjalan hingga sampai ke tempat tujuan kita di surga.